Andy Rubin lahir pada tanggal 22 Juni 1946 di New Bedford, Amerika Serikat. Namanya mulai dikenal setelah selesai membuat sistem operasi berbasis Linux yang banyak digunakan di smartphone saat ini, yaitu Android. Rubin kecil telah terbiasa dengan dunia gadget dan menaruh minat yang sangat besar dalam dunia robot. Itu dikarenakan
ayahnya yang seorang pebisnis direct
marketing, menyimpan produk-produk berupa peralatan elektronik di kamar
Rubin. Andrew Rubin adalah pendiri sekaligus mantan CEO Danger Inc. dan Android Inc. Sebelumnya ia menjabat sampai Maret 2013 sebagai Wakil Presiden Senior Konten Telepon Genggam dan Digital di Google. Di Google, ia mengawasi pengembangan Android. Rubin memegang empat paten atas hasil temuannya yang bernilai US$100 juta.
Pada tanggal 13 Maret 2013, Larry Page mengumumkan bahwa Andy Rubin tidak lagi berada di divisi Android karena akan mengerjakan beberapa proyek baru yang dikerjakan Google dan posisinya digantikan oleh Sundar Pichai yang saat itu juga menjabat sebagai kepala divisi Chrome di Google.
Sunday, December 27, 2015
Tags: Biography, Careers, Handphone, Hardware, History, Linux, Network, Programming, Security, Software, Technology
Biografi Andy Rubin Sang Bapak Android
By
Bimo Putro Tristianto
Dated
12:50:00 PM
acebook
Biography
Careers
Handphone
Hardware
History
Linux
Network
Programming
Security
Software
Technology
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Add Comment:
Post a Comment