Sunday, December 28, 2014

Cara Membuat Kalkulator Sederhana Dengan Notepad


Berikut ini tips cara membuat kalkulator sederhana dengan notepad ;

1. Buka Notepad anda.
Jika belum tau pergi ke START=>All Program=>Accesories=>Notepad


2. Copy paste kode di bawah ini : 

@echo off
title Calculator by Freaker_Media.com
:ulang
echo Mari Berhitung!
set /p A=Masukkan Angka Pertama =
set /p B=Masukkan Angka Kedua =
set /p o=Pilih Operator Hitung (*, +, -, /) =
set /a "jumlah" = A%o%B
echo Jumlah = %jumlah%
pause>null 
goto ulang.

Tutorial Windows

Tips Memilih Antivirus Yang Baik dan Berkualitas

Antivirus merupakan tembok perlindungan utama suatu komputer dari serangan virus yang dapat merusak komputer. Kebanyakan Antivirus berkualitas memiliki
harga yang tinggi, tetapi ada juga Antivirus berkualitas yang Free/Gratis. Berikut ini cara memilih Antivirus yang bagus dan berkualitas ;

1. Pilih Antivirus yang sesuai.
Pilih Antivirus yang sesuai dengan spesifikasi komputer Anda agar tidak mengganggu aktivitas lain dan kinerja komputer Anda.
Handphone Linux Network Security Software Tutorial Windows

Cara Membuat Pengaman Data Sederhana Dengan Notepad


Mungkin Anda pernah atau sering menyimpan data penting di komputer atau laptop Anda, baik itu tugas kantor maupun
tugas sekolah. Agar data-data penting anda aman dari aksi pencurian data atau aksi lainya, maka dibuatlah program pengaman data yang berfungsi untuk menutup akses bagi orang lain yang ingin membuka data-data penting Anda. Sekarang banyak bermunculan program-program pengaman data seperti Folder Lock, My LockBox, Folder Guard, dll, tetapi kebanyakan program pengaman data sudah diberi program perusak seperti Virus atau Spyware. Untuk mengatasi masalah-masalah di atas, saya akan memberikan trik membuat pengaman data sederhana dengan notepad ;



1. Buka Notepad Anda.
jika belum Anda belum tau, pergi ke Start => All Programs => Accesories => Notepad.



2. Kemudian, salin kode di bawah ini ke notepad yang baru saja Anda buka tadi.

@ECHO OFF
title Terminal - Copyright Freaker_Media 2015
if EXIST "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}" goto UNLOCK
if NOT EXIST Locker goto MDLOCKER

:CONFIRM
cls
echo Do you want to lock this folder, sir? (Y/N)
set/p "cho=>"
if %cho%==Y goto LOCK
if %cho%==y goto LOCK
if %cho%==n goto END
if %cho%==N goto END
echo Invalid Choice ( Y=yes , N=no ).
goto CONFIRM

:LOCK
ren Locker "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}"
attrib +h +s "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}"
cls
echo Encrypting...
ping -w 3 localhost > NUL
cls
echo Folder has been encrypted...
ping -w 2 localhost > NUL
goto END

:UNLOCK
cls
echo Please identifying yourself before login to our system
echo.
echo Username:
set/p "user=>"
if not %user% == admin goto FAIL-USER
echo.
echo Password:
set/p "pass=>"
if not %pass% == pass123 goto FAIL-PASS
attrib -h -s "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}"
ren "Control Panel.{21EC2020-3AEA-1069-A2DD-08002B30309D}" Locker
cls
echo Decrypting...
ping -w 3 localhost > NUL
cls
echo Folder has been decrypted...
ping -w 2 localhost > NUL
goto END

:FAIL-USER
echo.
echo Invalid user, please try again!
ping -w 3 localhost > NUL
goto UNLOCK

:FAIL-PASS
echo.
echo Invalid password, please try again!
ping -w 3 localhost > NUL
goto UNLOCK

:MDLOCKER
cls
md Locker
echo Folder created successfully
ping -w 3 localhost > NUL
goto END

:END
exit


Ket :

  • Tulisan berwarna merah adalah peringatan saat membuka atau mengunci folder, bisa Anda ganti sesuka Anda.
  • Tulisan berwarna hijau adalah username, bisa Anda ganti sesuka Anda.
  • Tulisan berwarna biru adalah password, bisa Anda ganti sesuka Anda.


3. Simpan dengan nama berekstensi .BAT. Kali ini saya menggunakan nama Freaker_Media.bat.


4. Buka file berektensi .BAT yang sudah Anda simpan tadi. Kemudian masukkan data Anda kedalam folder Locker.
Programming Security Software Tutorial Windows

Wednesday, December 24, 2014

Tips Wawancara Sukses


Wawancara merupakan percakapan antara dua orang atau lebih dan berlangsung antara narasumber dan pewawancara. Dalam wawancara kerja,
tujuan pihak perusahaan untuk mewawancarai para pelamar kerja adalah untuk mengetahui informasi mengenai pelamar kerja dengan pewawancara melontarkan pertanyaan-pertanyaan untuk dijawab oleh pelamar kerja.
Berikut ini tips sukses berwawancara ;
Careers Tutorial

Sunday, December 21, 2014

Tips Presentasi Yang Baik dan Efektif



Untuk memaparkan dan menjelaskan sebuah konsep kepada hadirin diperlukan presentasi. Presentasi biasanya dilakukan dengan menggunakan Microsoft Power Point atau alat presentasi lainya.

Seorang pembicara dengan presentasi yang baik bukan hanya membutuhkan kemampuan berbicara tetapi perlu menguasai materi yang akan disampaikanya, beberapa faktor teknis juga turut mempengaruhi kualitas penampilan saat presentasi. Berikut ini adalah beberapa faktor yang mempengaruhi baik buruknya sebuah presentasi ;
Careers

Saturday, December 13, 2014

Biografi Jack Dorsey Sang Pendiri Twitter

Jack Dorsey


  Jack Dorsey
, Lahir di St Louis, Missouri tanggal 19 November 1976, merupakan salah satu dari tiga pendiri Twitter yaitu Biz Stone,

Evan Willliams, dan Jack Dorseysendiri. ketika usianya baru 24 tahun muncul ide yang sederhana dibenaknya untuk mengubah cara berkomunikasi secara sosial, sebuah ide yang akhirnya berubah menjadi apa yang sekarang kita kenal sebagaiTwitter. ,
Biography Careers Technology

Friday, December 5, 2014

Sejarah Perkembangan Sistem Operasi Windows

Microsoft Windows atau yang lebih dikenal dengan sebutan Windows adalah keluarga sistem operasi. yang dikembangkan oleh Microsoft, dengan menggunakan antarmuka pengguna grafis.
Sistem operasi Windows telah berevolusi dari MS-DOS, sebuah sistem operasi yang berbasis modus teks dan command-line.

History Security Software Technology Windows

Saturday, November 29, 2014

Sejarah dan Pengertian Internet

Sejarah internet dimulai pada Agustus 1962 dan penciptaan internet pertama kali dikemukakan oleh J.C.R Licklider dari Massachutts Institute of Technology. ia mengemukakan tentang jaringan global yang memungkinkan orang dapat mengakses data dan program dari mana saja. Oktober 1962 beliau mengepalai program penelitian komputer di ARPA yang merupakan bagian dari Departemen Pertahanan Amerika Serikat.
Pada 1965 peneliti dari MIT bernama Larry Roberts dan Thomas Merill melakukan koneksi komputer TX-2 di MIT dengan komputer Q-32 menggunakan jalur telpon berkecepatan rendah untuk menciptakan jaringan berskala luas untuk pertama kalinya.
Pada tahun 1966 Larry Roberts mengembangkan konsep jaringan komputer, Kemudian ia merencanakan jaringan yang disebut ARPANET yang dipublikasikan pada tahun 1967. Pada tahun 1969 ARPANET telah melibatkan empat buah komputer. Komputer pertama berada di University of California Los Angeles, komputer ke dua berada di Stanford Research Institute, komputer ketiga berada di University of California Barbara dan komputer ke empat berada di University of Utah.
Pada tahun 1971 jumlah komputer yang terhubung ke ARPANET telah mencapai 14 buah. Pada tahun ini, protokol Telnet dan FTP berhasil diciptakan. Pada tahun 1972 larry Roberts dan Bob Kahn mengenalkan ARPANET pada konferensi ICCC yang diselenggarakan di Washignton.
Pada tahun 1972 Ray Tomlinson menulis program yang memungkinkan surat elektronik dikirimkan ke jaringan ARPNET. Beliaulah yang merancang konversi “user@host.” Pada tahun ini pula ARPANET menggunakan NCP untuk menstransfer data dan berubah nama menjadi DARPA, tambahan huruf D berasal dari kata "Defense". Pada tahun ini ARPANET melakukan koneksi internasional yang pertama dengan University College of London dan Royal Establishment di Norwegia.
Pada tahun 1978 Unix to Copy Protocol diciptakan di Labolatorium Bell. Program ini memungkinkan komputer yang terkoneksi dengan DARPA dapat melakukan transfer file.
Pada tahun 1979 news group yang diberi nama USENET beroperasi dengan dasar UUCP (UNIX-to-UNIX Copy). Penciptanya adalah Tom Truscott dan Jim Ellis (keduanya adalah mahasiswa di Duke University) dan Steven Bellovin (dari Universitas North Carolina). Pengguna news group ini dari seluruh dunia bergabung ke grup diskusi ini untuk membicarakan masalah jaringan, politik, agama dan berbagai topik lainnya.
Pada tahun 1982 DCA (Defense Communication Agency) dan DARPA membentuk protokol yang disebut TCP/IP untuk ARPANET. Selanjutnya, Departemen Pertahanan Amerika Serikat menyatakan TCP/IP sebagai sebuah standar protokol jaringan. Saat itulah internet didefinisikan sebagai sekumpulan jaringan yang terhubung yang menggunakan TCP/IP sebagai protokol.
Pada tahun 1983 John Postel, Paul Mockapetris dan Craig Partidge mengembangkan DNS (Domain Name System) dan mengusulkan sistem pengamatan berbentuk user@host.cdomain. Pada tahun 1984 DNS diterapkan ke dalam internet dengan menyebutkan nama-nama jenis domain, seperti .gov, .mil,.org, .net dan .com.
Pada tahun 1986 TCP/IP mulai tersedia pada workstaiton dan PC. Tahun ini pula National Science Foundation mendanai NSFNET sebagai tulang punggung internet berkapasitas 56 kbps dan mengatur internet hanya ditujukan untuk kepentingan riset dan pemerintah yang bersifat tidak komersial.
Pada tahun 1988 Internet Relay Chat disingkat IRC dibuat oleh Jarkko Oikarinen yang berguna untuk malakukan chatting secara online melalui komputer
Pada tahun 1989 Australia, Jerman, Israel, Italia, Jepang, Mexico, Belanda, Selandia Baru dan Inggris bergabung ke internet. Jaringan bernama JUNET, di Jepang mulai berhubungan dengan NSFnet.
Pada tahun 1989, Tim Berners-Lee ilmuwan dari inggris yang bekerja di CERN, Swiss, mengajukan konsep yang disebut sistem hypertext. Sistem ini mungkinkan melihat dokumen secara melompat-lompat dan bisa berjalan dalam sistem operasi yang berbeda-beda. Konsep inilah yang disebut World Wide Web atau dikenal dengan nama Web.
Pada tahun 1990 Departemen Pertahanan Amerika membubarkan ARPANET. Saat itu jaringan tersebut berkembang dari 4 buah host menjadi 300.000 host. Saat itu Singapura membangun jaringan TECHNET dan ikut bergabung di internet. Pada tahun ini pula beberapa perangkat lunak seperti Archie, Gopher dan WAIS mulai dipakai.
Pada tahun 1990 World Wide Web (WWW) diluncurkan oleh CERN di Jenewa, Swis. Tim Berner-Lee menciptakan Hypertext Markup Laungage atau disingkat HTML yang menggunakan URL untuk pengalamatan Web. HTML adalah suatu bahasa yang digunakan untuk menyusun tampilan web.
Pada tahun 1991 tulang punggung NSFNET diperbaharui dengan kecepatan 44Mbps dengan koneksi mencapai 100 negara yang melibatkan lebih dari 600.000 host dan kira-kira 5.000 jaringan. Namun, pada tahun ini NSF sebagai pendananya mencabut larangan komersial untuk internet sehingga membuka peluang perdagangan elektronis.
Pada tahun 1992 jumlah jaringan sudah melampaui 7.500 buah dan jumlah komputer yang terkoneksi sebanyak 1.000.000. Saat itu, audio dan video mulai ada di internet.Pada tahun itu pula, Veronica, sebuah perangkat pencarian teks, diluncurkan di University of Nevada dan Mosaic lahir. Mosaic adalah browser pertama di dunia. Software ini memadukan teks dan gambar. Penciptanya Marc Andresen dan Eric Bina. Selain itu, tercatat bahwa perusahaan Delphi di Amerika Serikat mulai membuka layanan internet kepada para pelanggannya.
Pada Tahun 1994 Yahoo! yang kepanjangannya adalah Yet Another Hierarchical Officious Oracle didirikan oleh dua orang mahasiswa Stanford University yaitu Jerry Yanf dan David Filo. Yahoo! terkenal sebagai portal yang menyediakan email gratis dan mesin pencari informasi.Pada tahun ini pula Amazon.com didirikan.
Mesin pencari lain mulai bermunculan, termasuk Google. Mesin pencari ini diluncurkan pada tahun 1998 oleh Larry Page dan Sergey Brin. Saat itu mereka berdua adalah mahasiswa Stanford University.
Handphone History Linux Network Software Technology Web

Friday, November 28, 2014

10 Super Komputer Tercanggih di Dunia

1. Komputer Kuantum

 
   Komputer Kuantum merupakan super komputer yang menggunakan prinsip “Fisika Kuantum”. Kabarnya komputer ini akan di install di fasilitas Badan Antariksa Amerika Serikat ( NASA ) dan akan di gunakan bersama Google NASA dan para ilmuwan.
Menggunakan Processor D-Wave Two yang memanfaatkan efek yang disebut dengan Terowongan Kuantum membuat super komputer ini dapat memecahkan beberapa jenis masalah matematika hanya sepersekian detik. Komputer Kuantum tidak menggunakan Bits tetapi GuBits (Quantum Bits).
Akses kecepatan dari super komputer ini 3.600 kali lebih cepat dari komputer konvesional.



2. Sequioa


 
Sequioa dikabarkan menjadi super komputer tercepat setelah mengukir kecepatan proses 16,32 petaflop/s.


3. K Komputer


 
   Sebelumnya K Komputer menjadi super komputer tercepat sebelum adanya Sequoia. K komputer merupakan perangkat yang berasal dari negara Jepang yang dikembangkan oleh merk perusahaan teknologi Fujitsu yang tempatnya di REKEN Advanced Institute For Computational Science, Kobe Jepang.
K Komputer memiliki kecepatan 8,162 petaflops atau 8,162 kalkulasi quadrilion per detik dengan rasio efisiensi komputer sebesar 93 persen. Komputer ini menggunakan prosesor SPARC64 VIIIfx 2.0GHz 8-core sebanyak 68.544 unit yang ditempatkan di 672 lemari. Masing-masing lemari memiliki 96 titik komputasi dengan 6 tambahan titik IO. Masing-masing titik komputasi ini dilengkapi memori sebesar 16 GB. Bila masing-masing titik dilengkapi 8 inti prosesor, jumlah prosesornya keseluruhan adalah 548.352 inti.
Untuk mengoperasikan K computer dibutuhkan daya listrik sebesar 9,89 MegaWatt dengan rata-rata 4,3 MegaWatt.


4. Tianhe 1A



   Super komputer ini memiliki kecepatan dua ribu triliun kalkulasi per detik dan dapat mencatat kecepatan kalkulasi 2,6 petaflop/s. Tianhe 1A merupakan produksi dari China yang dibangun dengan biaya 88 juta Dollar Amerika dan terletak di Pusat Super Komputer Nasional di Tianjin China. Tianhe 1A merupakan super komputer tercepat di dunia sebelum dikalahkan oleh K Computer dari Jepang pada Juni 2011.
Tianhe 1A dilengkapi 14.336 unit prosesor Xeon X5670 dan 7.168 Nvidia Tesla M2050 pemroses grafis. Sistem komputer ini tersusun dari 112 lemari komputer, 12 lemari penyimpanan, 6 lemari komunikasi, dan 8 lemari I/O. Setiap lemari komputer terdiri dari 4 frame yang masing-masing memiliki 8 kipas dan 16 port papan pengalih. Adapun total penyimpanan sistem Tianghe-I sebesar 2 Petabytes dengan total memori sebesar 262 Terabytes.


5. Jaguar

 
   Jaguar merupakan super komputer yang di bangun oleh perusahaan pembuat super komputer di laboratorium Oak Ridge, Tennessee, Amerika Serikat. Kecepatan dari Jaguar adalah 1,75 petaflops/s. Jaguar pernah menjadi super komputer tercepat di dunia pada November 2009 hingga Juni 2010. Jaguar bersistem operasi Cray Linux Environment dengan prosesor x86-based AMD Opteron yang berjumlah 224.256 unit dan memori sebesar 8 GB. Besaran keseluruhan memori yang digunakan mencapai 360 TB. Sedangkan besaran penyimpanannya mencapai 10 petabytes.


6. IBM Roadrunner


 
   Dikembangkan oleh IBM di laboratorium Nasional Los Alamos, New Meksiko, Amerika serikat dengan biaya 133 juta Dollar Amerika. Kecepatan tertinggi komputer super ini 1,456 petaflops yang terjadi pada November 2008. Yang membuatnya unik adalah IBM Roadrunner memiliki rancangan prosesor hybrid dengan melibatkan 2 prosesor, yaitu IBM PowerXCell 8i sebanyak 12.960 unit dan AMD Opteron dual-core sebanyak 6.480 unit. Super komputer ini memiliki sistem operasi Red Hat Entreprise Linux.



7. Blue Gene


 
  Blue Gene hanya dapat melaju 500 teraflops. Super komputer ini dikembangkan bersama-sama oleh IBM, Laboratorium Nasional Lawrence Livermore, Departemen Energi Amerika Serikat, dan akademia. Super komputer ini memiliki 4 pengembangan proyek, yaitu Blue Gene/L yang dikembangkan oleh Laboratorium Nasional Lawrence Livermore; Blue Gene/C yang merupakan adik proyek Blue Gene/L; Blue Gene/P yang dikembangkan oleh IBM, dan Blue Gene/Q.


8. Super MUC


 
   Super MUC dapat mencapai kecepatan 3 petaflops, super komputer ini konon disebut sebagai komputer tercepat di Eropa. Super MUC merupakan produksi asal Jerman yang d kembangkan Leibniz-Rechentrum di kota Munich. Super MUC akan menggunakan 18.432 prosesor Intel Xeon Sandy Bridge-EP dan berjalan di server IBM System x iDataPlex. Komputer super ini juga memakai teknologi cooling terbaru di IBM bernama Aquasar yang menggunakan air panas untuk mendinginkan prosesor.

9. MIRA


 
   Mira merupakan salah satu produk dari perusahaan IBM. Ini merupakan versi dari super komputer Blue Gene. Super komputer ini memiliki kecepatan lebih cepat dari merk-merk sebelumnya, Mira diletakkan di National Labroratory di Illinois, Amerika Serikat untuk melakukan bermacam fungsi. Kecepatannya bisa mencapai sekitar 8 petaflop per detiknya.

10. Dawning Nebulae


 
   Dawning Nebulae merupakan super komputer yang dikembangkan oleh China pada tahun 2010 dan digunakan National Supercomputing Centre in Shenzhen (NSCS). Dawning TC3600 Blade System, Xeon X5650 6C 2.66GHz, Infiniband QDR, NVIDIA 2050. OS yang digunakan Linux, jumlah daya sebesar 2,6 juta watt.
Hardware Technology Top 10

Biografi Khoirul Anwar Sang Penemu Teknologi 4G

Khoirul Anwar

  Professor Khoirul Anwar
 lahir pada 22 Agustus 1978 di Kediri, Jawa Timur. ia merupakan Putra dari pasangan (almarhum) Sudjianto dengan Siti Patmi seorang petani di kediri. Ayahnya meninggal karena sakit saat ia baru lulus SD tahun 1990. Ayah Khoirul meninggal karena sakit, saat ia baru lulus SD pada 1990. Ibunyalah kemudian berusaha keras menyekolahkannya, walaupun kedua orang tuanya tidak ada yang lulus SD.

Biography Careers Network

Thursday, November 27, 2014

Biografi Bill Gates Sang Pendiri Microsoft

 

  William Henry Gates III atau lebih dikenal dengan nama Bill Gates dilahirkan pada tanggal 28 Oktober 1955, di Seattle, Washington. Bill Gates adalah adalah anak kedua dari tiga bersaudara. Ayahnya William Henry Gates adalah seorang pengacara perusahaan yang punya banyak relasi di kota. Sedangkan ibunya Mary Maxwell seorang pegawai First Interstate Bank, Pacific Northwest Bell dan anggota Tingkat Nasional United Way. Bill seorang anak yang cerdas, tetapi dia terlalu penuh semangat dan cenderung sering mengalami kesulitan di sekolah. Ketika dia berumur sebelas tahun, orang tuanya memutuskan untuk membuat perubahan pada dirinya dan mengirimnya ke Lakeside School, sebuah sekolah dasar yang bergengsi khusus bagi anak laki-laki. Di Lakeside Bill Gates untuk pertama kalinya diperkenalkan dengan dunia komputer, dalam bentuk mesin teletype yang dihubungkan dengan telepon ke sebuah komputer pembagian waktu.
Dia dengan cepat menguasai BASIC, sebuah bahasa pemograman komputer, dan bersama dengan para hacker otodidak lainya di Lakeside, dia melewatkan waktu berjam-jam membuat program, bermain permainan komputer, dan mempelajari banyak hal tentang komputer. Bill Gates mulai menempuh kuliah di Harvard University di Cambridge pada tahun 1975. Di sana ia bertemu dengan Paul Allen. Bersama Paul Allen, Bill Gates terus mengembangkan minatnya di bidang pemograman komputer. Kemudian, Bill Gates memutuskan keluar (drop out) untuk memfokuskan waktunya hanya ke Microsoft. Melalui kerja kerasnya, perusahaan yang ia dirikan yang bernama Microsoft Corporation menjadi sukses dan Bill Gates mendadak menjadi seorang jutawan. Pada tahun 1990 Bill Gates merilis sistem operasi yang sangat sukses di pasaran dunia. Namun, Bill Gates tidak jarang melakukan beberapa kali kesalahan dalam berbisnis perangkat lunaknya.Pada tahun 1990 Bill Gates mendapat tuntutan dari Departemen Keadilan Amerika Serikat dengan dakwaan bahwa Bill Gates telah melakukan monopoli terhadap perusahaan-perusahaan kecil. Kemudian, pada tahun 2000, Bill Gates mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Ketua Pegawai Eksekutif dan ia memilih kembali ke profesi lamanya yang ia cintai yaitu Kepala Penelitian dan Pengembangan Perangkat Lunak di perusahaanya sendiri, Microsoft Corp. Dan pada awal tahun 2008, Bill Gates memutuskan untuk mengundurkan diri dari manajemen Microsoft dan mengkonsentrasikan diri pada kerja kedermawananya melalui yayasan sosial yang didirikannya, yaitu Bill & Melinda Gates Foundation.
Biography Careers Hardware History Network Programming Software Technology Windows

Sunday, November 23, 2014

Biografi Mark Zuckerberg Sang Pendiri Facebook


Mark Elliot Zuckerberg lahir di kawasan bernama Dobbs Ferry, Westchester County, New York. Anak dari Edward dan Karen Zuckerberg. Ia adalah anak kedua dari empat bersaudara dari orang tua pasangan dokter gigi - ­psikiater. Sejak kecil Zuckerberg suka mengu­tak-atik komputer, mencoba berbagai program komputer dan belajar membuatnya. Ayahnya sendiri membelikannya komputer sejak ia beru­sia delapan tahun. Saat di sekolah menengah Phillips Exeter Academy, ia dan rekannya, D'Angelo, membuat plug-in untuk MP3 player Winamp. Plug-in adalah program komputer yang bisa berinteraksi dengan aplikasi host seperti web browser atau email untuk keperluan tertentu.
Zuckerberg dan D'Angelo membuat plug-in untuk menghimpun kesukaan orang terhadap aneka jenis genre lagu dan kemudian membuat play­list sesuai genre tersebut. Mereka mengirimkan program itu ke berbagai perusahaan besar, seperti AOL (American Online) dan Microsoft. Pada tahun terakhimya di Phillips, ia direkrut oleh Microsoft dan AOL untuk mengerjakan suatu proyek. 
Saat melanjutkan sekolah ke perguruan ting­gi, keduanya harus berpisah. D'Angelo masuk Caltech sedangkan Zuckerberg masuk Harvard. Di Harvard inilah Zuckerberg menemukan ide untuk membuat sebuah buku direktori mahasiswa online, karena universitasnya tidak membagikan "facebook" (buku mahasiswa yang memuat foto dan identitas mahasiswa di universitas tersebut). Namun setiap kali ia menawarkan diri untuk membuatkan direktori itu, Harvard menolaknya. "Mereka mengatakan punya alasan untuk tidak mengumpulkan informasi (mahasiswa) ini," ujar Zuckerberg

Meski ditolak ia selalu mencari cara untuk mewujudkannya. Proyek pertamanya adalah CourseMatch (www.coursematch.com) yang memungkinkan teman-teman sekelasnya berkomunikasi satu sama lain di website tersebut. Pada tahun kedua saat dia kuliah di Harvard, Zuckerberg mengumpulkan data mahasiswa Harvard dan memasukkannya ke dalam website yang ia buat bernama Facemash. Tak lupa ia menambahkan kalimat yang meminta pengun­jungnya menentukan mana dari foto-foto ini yang paling "hot". Dalam waktu empat jam sejak ia meluncurkan webiste itu tercatat 450 orang mengunjungi Facemash dan sebanyak 22.000 foto telah dilihat. Pihak Harvard mengetahuinya dan sambungan internet pun diputus. Zuckerberg dituding atas tuduhan mencuri data mahasiwa Harvard
Kemudian, Zuckerberg malah membuat website baru dengan nama Facebook (www.thefacebook.com). Website ini diluncurkan pada Februari 2004. Facebook merupakan penyempurnaan dari Facemash. Tujuanya tetap, sebagai tempat pertemuan sesama mahasiswa Harvard.

Banyaknya aplikasi yang bisa digunakan oleh anggotanya, membuat Facebook disenangi banyak orang. Konon hingga saat ini sudah lebih dari 20.000 aplikasi dimasukkan ke dalam Facebook yang bisa digunakan para anggotanya. Setidaknya 140 aplikasi baru ditambahkan ke Facebook setiap harinya dan 95% pemilik akun Facebook telah menggu­nakan minimal satu aplikasi. 
Penambahan banyak aplikasi ini membuat Facebook berbeda dengan jejaring sosial lainya, seperti MySpace, Twitter, Google+, dan lainya.
Biography Careers Facebook Network Programming Software Technology Web

 

Advertising

Copyright © Freaker_Media 2020

Template by Templateism